Kepsek SMK Penerbangan Raden Intan Minta Pemkot Bebaskan Sengketa Tanah

Avatar

Bandarlampung – Kepala Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Penerbangan Raden Intan Bandarlampung Suprihatin, S. Pd menyatakan ingin keluar dari permasalahan sengketa tanah.

Dalam hal ini agar permasalahan yang terjadi tidak menggangu Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di SMK Penerbangan Raden Intan Bandarlampung, Senin (14/11/2022).

“Tolong bebaskan kami dari permasalahan ini dan kami tidak ada unsur yang lain-lain,” ujar Suprihatin saat klarifikasi terkait masalah pemalsuan dokumen dan penyerobotan tanah atau menduduki lahan tanpa izin.

Lebih lanjut, Suprihatin menyampaikan, dalam waktu dekat ini akan pindah agar permasalahan cepet selesai.

“insyaallah kita siap pindah, mungkin pada bulan Januari kita sudah pindah,” Katanya.

Ia juga menyampaikan, upaya untuk meningkatkan pendidikan yang ada di Provinsi Lampung.

“Ya kami terbuka saja, memang niat kami lurus ingin membantu pemerintah untuk memajukan pendidikan yang ada di Bandarlampung. (DP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi