Tingkatkan Pelayanan Publik, Kapolres Pesawaran Cek Tempat dan  Audiensi Dengan Tokoh Masyarakat

Avatar

Pesawaran – Polda Lampung_Kapolres Pesawaran AKBP Maya Henny Hitijahubessy, S.H., S.I.K., M.M, melakukan pengecekan langsung di tempat pelayanan publik yang ada di Polres Pesawaran. Sabtu (4/5/2024) Pagi.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres mengecek langsung tempat pelayanan SKCK, SIM, dan Ruangan Identifikasi Sidik jari Polres Pesawaran.

Kedatangan Kapolres ke tempat pelayanan guna memastikan masyarakat benar-benar terlayani dengan baik dan optimal.

Ditempat yang berbeda, Wakapolres Pesawaran KOMPOL Sugandhi Satria Nugraha, S.I.P, M.H., melaksanakan kegiatan Audiensi dengan tokoh Masyarakat Pesawaran tentang Responden Pelayanan Publik Polres Pesawaran yang bertempat di aula Sanika Satyawada Polres Pesawaran.

Dalam kegiatan yang dipimpin oleh Wakapolres Pesawaran dihadiri Oleh Sejumlah PJU Polres Pesawaran Diantaranya Kasat Lantas Polres Pesawaran, Kanit Regident Polres Pesawaran, Kasiwas Polres Pesawaran, Ka SPKT Polres Pesawaran, Personil Polres Pesawaran dan para tokoh Masyarakat Pesawaran.

Lebih lanjut, Kapolres Pesawaran dalam Pengecekan Tempat Pelayanan Publik Mengatakan “Kita cek tempat pelayanan publik yang ada di Polres Pesawaran meliputi pelayanan SKCK, SIM, dan Ruangan Identifikasi Sidik jari, Kita pastikan anggota memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” ujar Kapolres.

Kapolres meminta petugas untuk melaksanakan pelayanan dengan humanis dan jangan sampai ada pungli yang membebani masyarakat.

Kapolres berharap, petugas di tempat pelayanan publik ini dapat bekerja secara maksimal dan terus meningkatkan pelayanan yang ada, baik administrasi maupun fasilitas yang ada sehingga pelayanan prima Polri Khusunya Polres Pesawaran benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat.” Tutup Kapolres”.(Wandi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi