Limbah Restoran MCD Diduga Cemari Air Warga

Avatar

Bandarlampung – Keberadaan Restoran makanan cepat saji McDonald’s (McD) di Jalan Diponegoro, Kelurahan Gulak-galik, Kecamatan Teluk betung Utara, Kota Bandarlampung dikeluhkan warga sekitar.

Pasalnya, Sejumlah warga sekitar mengaku air tanah mereka terkena limbah yang diduga berasal dari Restoran makanan cepat saji McDonald’s (McD).

Menurut salah satu warga, sebelum restoran makanan cepat saji McDonald’s (McD) di Jalan Diponegoro beroperasi pada September 2022 air warga yang berasal dari sumur bor itu aman untuk dikonsumsi.

Namun kini kondisi air para warga itu tercemar dan menimbulkan bau busuk yang diduga berasal dari limbah McD, dan kini warga pun takut mengkonsumsi airnya, sehingga untuk keperluan air seperi mandi, cuci piring, masak dll, warga harus numpang kepada tetangga yang menggunakan sumber ai PAM.

“Sebelum ada restoran MCD di sini air kami seger dan jerni. Tapi setelah ada MCD, limbahnya itu mencemari air kami, jadi kami takut pake air itu, karena keruh dan bau” ujar salah satu warga yang tak ingin disebutkan namanya, Minggu (05/03/2023).

Ia juga berharap agar pemerintah setempat bisa mengatasi permasalahan pencemaran air tersebut, ia mengaku mengalami kesusahan untuk menjalani kehidupan sehari-hari, karena kelangkaan air bersih.

“Kami meminta pemerintah bertindak, kita tidak melarang restoran itu ada, tapi jangan sampai merugikan masyarakat,” tegasnya.

Dia juga menjelaskan,pihak McD mengaku sudah melakukan tes terhadap air namun hingga kini warga tidak tahu hasil uji lab tersebut

Sementara Abilah Ketua lingkungan setempat mengatakan terkait masalah sumur bawah tanah warga yang diduga tercemar pihkanya sudah menyampaikan ke pihak McD.

“Sudah kita sampaikan ke pihak McD, dan memang ada pertemuan warga dan pihak MCD terkait masalah ini. Tapi pihak McD belum bisa memutuskan soal limbah itu kepada warga saya,” tegasnya

Sementara Manajer Operasional McD Cabang Lampung, Nandar enggan berkomentar saat dikonfirmasi soal keluhan warga tersebut, melalui ponselnya Nandar membantah jika dirinya adalah manager McD, meskipun nomor tersebut adalah miliknya. (AL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi