Ketua DPRD Bersama Dinsos Berikan Sembako Kepada Korban Kebakaran

Avatar

Lampung Barat (Gerbang Lampung Raya) – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Bersama Dinas Sosial (Dinsos) memberikan sembilan bahan pokok (sembako) kepada korban kebakaran Pada Hari Minggu 22/01/23 di Pekon (Desa) Muara Jaya satu (1) kecamatan kebun tebu.

Sembako yang di berikan kepada korban yakni gula, beras, minyak, telor dan lain lain, bukan hanya sembako saja yang di berikan kepada korban antara lain seperti alat alat memasak dan matras.

Adapun bantuan berupa uang sebesar 5.000.000 Rupiah tetapi pihak dari korban harus mengajukan ke Bupati melalui dinsos dan uang tersebut di diberikan secara tunai tetapi di transfer langsung ke rekening korban.
Kamis (26/01/23).

Kepala Dinas Sosial Jaimin Melalui Kabid Perlindungan Dan Jaminan Ferli mengatakan bahwa pada hari Rabu (25/01/23) bersama Ketua DPRD kabupaten Lampung Barat telah memberikan bantuan Sembako kepada korban kebakaran di Pekon Muara Jaya 1 kecamatan kebun tebu.

“Iya kamu memberikan bantuan untuk meringankan beban korban kebakaran di mana kebakaran tersebut menghanguskan 1 rumah milik korban Rosdiana,”. Ujar ferli

Adapun bantuan berbentuk uang sebesar Rp. 5.000.000, Untuk persyaratan mengambil bantuan uang korban harus mengajukan terlebih dahulu kepada bupati melalui dinsos, dan persyaratannya melampirkan Kartu Keluarga (KK), Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan nomor rekening bank korban. Pungkas Ferli.

Di tempat yang berbeda Ketua DPRD kabupaten Lampung Barat Edi Novial mengatakan, bentuk salah satu perhatian pemerintahan kabupaten Lampung barat memberikan sedikit bantuan kepada korban kebakaran berupa sembako dan alat untuk memasak.

“Ini adalah salah satu bentuk perhatian dan kepedulian pemerintahan Kabupaten Lampung Barat untuk meringankan beban keluarga korban dengan memberikan bantuan sembako,”. Ujar Edi

Bang Edi (BE) Panggilan Akrab bagi Ketua DPRD kabupaten Lampung Barat mengucapkan turut prihatin atas terjadinya musibah kebakaran ini, karna kita tidak tau kapan musibah akan menimpah diri kita

Iapun memberikan semangat kepada keluarga korban mudah mudahan di balik musibah ini ada hikmahnya.

“Atas nama pemerintahan Kab Lambar saya mengucapkan turut prihatin atas musibah yang telah menimpah keluarga Ibu Rosdiana, semoga dibalik musibah ini ada hikmahnya, dan rumah yang telah hangus terbakar semoga segera terbangun kembali,”. Pungkas Bang Edi. (Aldi).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi