Pringsewu – bonsai bringin elegan pemilik atas nama Mr. Zio menjadi pemenang kategori best in show dalam pameran dan kontes bonsai nasional di kabupaten pringsewu tahun ini.
dalam pameran tersebut, terdapat sejumlah kategori yang diperebutkan dianataranya, kategori best in show, best in class, best ten, dan best three kelas small prospek.
pameran bonsai itu dibuka langsung oleh staf ahli bupati bidang pemerintahan, hukum, dan politik, hipni di komplek pandopo kabupaten pringsewu, sabtu (29/06/2024.
mewakili pj. bupati pringsewu, hipni menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada seluruh elemen masyarakat yang mendukung dan menjadi mitra dalam memberdayakan dan mengembangkan sektor perekonomian kabupaten pringsewu.
“terutama PPBI yang menggagas kegiatan ini, dimana sejak tahun 2005 PPBI berperan dalam melestarikan dan mengembangkan seni bonsai di indonesia” ujar hipni.
ditempat yang sama, pemenang pameran bonsai kategori best in show, zio mengungkap terimakasih kepada seluruh pihak dan panitia yang telah menyelenggarakan kontes bonsai nsional ini, ia berharap agar pemerintah daerah maupun provinsi sellau memberikan dukungan kepada para pecinta bonsai.
“terimakasih kepada semua pihak, terutama kepada semua panitia yang telah menyelenggarakan kontes ini, semoga kedepannya budaya bonsai ini sellau berkembang,” ujar zio.
diketahui, kontes bonsai tingkat nasional ini diselenggraakan selama tiga hari, dimulai sejak tanggal 29 juni 2024-1 juli 2024. (Alb)