Kebersamaan Berqurban Ditengah Perbedaan

Avatar

Lamteng – Warga Dusun VIII, Kampung Sukajawa, Kecamatan Bumi Ratu Nuban, Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), amat antusias mengikuti pelaksanaan pemotongan hewan qurban di Lingkungan Masjid Al-Ikhlas, Minggu (10/07).

Qurban sendiri adalah untuk mendekatkan diri atau beribadah kepada Sang Pencipta, dengan cara menyembelih hewan tertentu, pada Hari Raya Idul Adha, dan 3 hari tasyrik berikutnya, yakni 11, 12 dan 13 Dzulhijjah.

Dan untuk qurban kali ini, rencananya, sebanyak 3 ekor sapi dan 2 ekor kambing, akan didistribusikan panitia setempat kepada warga dusun VII8 dan sekitarnya. Masrudin Latif, ketua panitia qurban Masjid Al-Ikhlas mengatakan, bahwa qurban kali ini cukup berbeda dari 2 tahun sebelumnya, dimana saat ini, pelaksanaan pemotongan hewan qurban, sudah tidak lagi dalam masa pandemi.

“Sebab itulah mengapa banyak warga yang antusias melihat pelaksanaan pemotongan hewan qurban hari ini,” ujar Masrudin.

Selain itu, Masrudin menambahkan jika Idul Adha tahun ini ada perbedaan pelaksanaan sholat hari raya.

“Jadi, ada sebagian yang melaksanakan pada hari Sabtu kemarin, dan ada juga yang melaksanakan sholat hari raya pada hari ini. Akan tetapi, adanya perbedaan tersebut, dapat kita maknai sebagai nomentum untuk kita saling berbagi kebersamaan dalam perbedaan. Sebab, meski berbeda pelaksanaan sholat hari raya, namun pelaksanaan pemotongan hewan qurban tetap dilaksanakan bersama-sama, yakni pada hari ini,” jelas nya.

Terakhir, dirinya berharap, antusias dan kebersaman pada Idul Adha kali ini, akan tetap terjalin di tahun-tahun selanjutnya.
(Rian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi