Drs. Ali Rahman Dilantik Sebagai Ketua Pengda IOF Lampung periode 2022-2026

Avatar

Way Kanan – Ketua Drs Ali Rahman dan Pengurus Pengda IOF Lampung  periode Tahun 2022-2026 dilantik oleh Ketua Umum PP-IOF Irjen (Pol) Sam Budigustian di lapangan Korpri Pemerintah Daerah Way Kanan. Jumat (15/7).

Pelantikan Pengurus Pengda IOF Lampung ini juga dihadiri  , Bupati Way Kanan , Bupati Pesawaran beserta undangan lainnya.

Bupati Hi.Raden Adipati Surya mengucapkan selamat datang di Bumi Ramik Ragom Way Kanan Negeri 1001 Air Terjun.

“Semoga semua peserta dapat menikmati area sirkuit Tebing Selumbu dan menikmati alam serta makanan khas Way Kanan yang di pamerkan panitia.” Imbuh Adipati.

Ketua Umum PP-IOF Irjen (Pol) Sam Budigustian dalam sambutanya berharap IOF Pengda Lampung terus berada di garis terdepan dalam penyaluran bantuan untuk para korban yang melanda Indonesia. Karena memiliki kendaraan offroad yang sudah dilengkapi perlengkapan recovery mumpuni, banyak lokasi yang sulit bisa ditembus. Hingga saat ini IOF menjadi salah satu partner yang bisa diandalkan Basarnas dan BNPB dalam menjalankan misi kemanusiaan di lokasi bencana.

Selain itu, Ketua Umum IOF  juga mengharapkan dukungan penuh dari pemerintah agar bisa berkembang lebih maju lagi. Dan dengan organisasi Ikatan Motor Indonesia (IMI) di daerah tidak ada lagi yang mempersoalkan rekomendasi event offroad di bawah naungan IOF.

Ketum juga berharap semua pihak bekerja sama untuk mencapai tujuan. Hal ini dibuktikan dengan kehadiran undangan dan juga Dewan Pendiri IOF, Dewan Pengawas, Dewan Pembina serta perwakilan Pengda IOF dari seluruh Indonesia.

“Jika semua insan PP IOF mau bergandengan tangan, bekerja dengan hati iklas, pasti semua bisa dikerjakan dan diwujudkan,” kata Irjen Pol Drs. Sam Budigusdian, MH.

Salah satu program unggulan di bidang kompetisi offroad adalah menghadirkan kembali lomba yang bukan hanya mengandalkan teknologi tetapi juga skill, kekompakan dan stamina offroader. “Jangan mengaku offroader sejati jika belum mampu menaklukan trek yang nanti disiapkan,” kata Ketum Sam sapaan akrabnya di kalangan pengurus IOF.

Pelantikan Pengda IOF Lampung yang di ketua Drs Ali Rahman juga diadakan pembagian santunan kepada anak yatim piatu diserahkan oleh Ketua Umun IOF dan Bupati Way Kanan.di tutup (Zainal/aria)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi