Disparekraf Lampung Siapkan Diri Sambut Liga Surfing Dunia

Avatar

Bandarlampung – Mendekati pelaksanaan World Surf League (Liga Surfing Dunia) yang akan diselenggarakan di Pantai Tanjung Setia, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung, Pemerintah Provinsi siapkan teknis penyambutan tamu.

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung, Dian Ekawati saat ditemui diruangannya. Selasa (05/04/2022)

“Tentu kami mendukung agenda internasional ini dengan salah satunya kami mempromosikan lewat media, baleho, maupun melalui video-video iklan diberbagai tempat,” tuturnya.

Ia menambahkan event yang diikuti peselancar dari berbagai penjuru dunia itu akan dimulai dari tanggal 11-17 Juni 2022.

“Pelaksanaannya dari tanggal 11-17 Juni, pesertanya sekitar 300 orang,” imbuhnya.

Pihaknya juga telah melakukan rapat bersama Wakil Gubernur Lampung membahas terkait persiapan penyambutan tamu pada event World Surf League mendatang.

Lebih lanjut, ia juga mengatakan event ini akan melibatkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Pemerintah Provinsi mulai dari teknis penyambutan tamu sampai penyelenggaraan.

“Semuanya akan dilibatkan, Dinas Perhubungan akan membantu persiapan transportasi, Dinas Kesehatan dibidang Medis, begitu juga dengan OPD yang lainnya, insyallah setelah lebaran kita sudah mulai bergerak dibidang promosi,” pungkas Dian. (Albet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi