Bupati Dendi Ramadhona Silaturahmi di masjid Darusallam Waylima Serta Berikan Bantuan

Avatar

Pesawaran (Gerbang lampura) – Bupati Pesawaran H. Dendi Ramadhona K, ST., M.Tr. I. P melakukan Kunjungan Silaturahmi Ramadhan Kabupaten Pesawaran Tahun 2022 M/1443 H yang dilaksanakan.”Di Masjid Darusallam Dusun 01 Desa Gedung Dalom Kec. Way Lima. Selasa, (12/04/2022).

Didampingi Ketua TP. PKK  Hj. Nanda Indira Dendi, SE., MM,  Bupati Pesawaran berkeliling dan berinteraksi dengan masyarakat Desa Gedung Dalom Kec. Way Lima .

Dendi ramadhona Selaku Bupati Pesawaran saat bersilaturahmi Dan Dalam rangka safari ramadhan di desa tersebut menyerahkan sejumlah santunan kepada warga tidak mampu dan duafa, serta menyerahkan bantuan program hibah rumah ibadah/masjid.

“Bulan suci ramadhan tahun ini sangat berbeda dengan tahun sebelumnya, setelah kita mengalami pademi covid19 Namun alhamdulillah kita dapat melakukan ibadah puasa dan taraweh dapat terlaksana seperti tahun tahun sebelumnya”meski kita tetap sesuai aturan prokes covid 19.” terangnya

Dendi juga menyoroti soal bahaya konten negatif bagi anak dan meminta kepada para orang tua untuk dapat lebih mengawasi putra putrinya serta memberikan pahaman agar nantinya anak tidak terkontaminasi pengaruh negatif dari dunia maya.

“apa lagi dunia internet yang sangat terbuka termasuk anak anak kita yang masih di bawah umur sudah bisa membuka hal hal yang tidak patut di lihat dan negatif” katanya

Untuk itu beliau berpesan kepada orang tua agar membekali anaknya dengan pemahaman tentang dampak negatif dari konten negatif tersebut.

“Saya berpesan di kecamatan waylima tolong ibu atau bapak jaga anak anak kita bekali mereka dengan pemahaman etika hidup terutama menjaga dirinya dari hal yang berbahaya.” kata dia

Dendi juga menceritakan beberapa kejadian yang di alami oleh anak anak baik kekerasan fisik atau perbuatan asusila yang terjadi di beberapa daerah.

Kita banyak mendengar perlakuan kekerasan dan asusila terhadap anak maka kita patut waspada bekali anak anak kita pantau pergaulannya,  lalu kita kasih tau jangan sampai bagian bagian intimnya di pegang orang lain, hal ini jangan di anggap tabu beri pemahaman dari kecil agar apa bila anak itu mengalami perlakuan yang tidak pantas bisa segera melapor ke orang tua.  (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat Redaksi